Agung Hercules merilis single “Bangun Pagi”

AGUNG HERCULES - BANGUN PAGI

Single ”Bangun Pagi” Kolaborasi Agung Hercules Dengan Nur Bayan Untuk Anak Indonesia di Zaman Now

Artis multi talenta Agung Hercules merilis single “Bangun Pagi” ciptaan Nur Bayan, dimana ide dan konsep single ini berawal dari menonton tayangan Presiden Republik Indonesia  Bapak Jokowi bersama anak-anak di perayaan Hari Anak Nasional 2017 beberapa waktu lalu. Dilagu ini Agung Hercules berkolaborasi dengan artis musik campursarock Nur Bayan dalam penggarapan audio musik dan visual video klip.

Menurut Agung Hercules, “Lagu Bangun Pagi ini saya persembahkan untuk anak-anak Indonesia di zaman now, mengingat sampai hari ini, Indonesia masih krisis lagu-lagu anak. Sedangkan judul Bangun Pagi punya makna yang dalam, karena semua aktifitas kehidupan kita semua, termasuk anak-anak dimulai dari bangun pagi. Dan dipilihnya Nur Bayan dalam penggarapan lagu ini, lantaran dirinya dengan Nur Bayan punya chemistry dalam berkarya di dunia seni. Makanya hanya dalam waktu 10 hari, dari proses take vokal, mixing dan mastering  lagu ini dapat diselesaikan”.

“Dalam lagu Bangun Pagi ini, Agung Hercules sengaja memberikan suguhan lirik dan cara bernyanyi  dengan range vokal yang  gampang dicerna di telinga agar muda diterima dan diikuti oleh anak-anak, termasuk Nur Bayan selaku music directors juga memberikan sentuhan musik yang kekinian, supaya familiar di anak-anak generasi milenial” papar S-1 Pendidikan Olah Raga dan juara bina raga Pra-PON Jatim ini.

Dalam lagu ini Agung Hecules juga menciptakan joget  khusus untuk anak-anak, namanya “Joget Hercules”, gaya dan gerakannya bisa disaksikan dalam tayangan video klip lagu Bangun Pagi. Joget  Hercules ini diciptakannya berdasarkan teori dan praktek selama mengenyam pendidikan dibangku kuliah, dimana joget ini disesuaikan dengan usia pertumbuhan anak, jadi bukan asal-asalan atau sembarangan, karena ada pelajarannya. Nantinya Joget Hercules ini bisa menjadi  penyemangat bagi anak-anak Indonesia sebelum berangkat ke sekolah.

Menurut Nur Bayan, “Kolaborasi dengan Agung Hercules adalah tantangan dan seru, apalagi kalau project ini booming , karena mempersembahkan karya untuk anak-anak Indonesia adalah bagian dari tugas negara bos”.

“Besar harapan saya, agar lagu Bangun Pagi dan Joget Hercules ini bisa memasyarakat di kalangan anak-anak Indonesia, dan semoga ditahun 2018 yang akan datang juga bisa bersama anak-anak Indonesia dan Pak Jokowi merayakan Hari Anak Nasional”, imbuh Agung Hercules pemilik Bakso Barbel saat ditemui di kantor studio Mahar Records dibilangan Cideng  Jakarta Pusat.

Artis                      : AGUNG HERCULES

Single                   : BANGUN PAGI

Cipt.                      : NUR BAYAN

Genre                   : TRAP DHUT ANAK

Produksi              : MAHAR RECORDS (2017)