Online Tapi Gak Bales, Single Terbaru Phi•L

Medinafm (Garut) Jogjakarta sudah lama dikenal sebagai kota pelajar, namun bukan hanya predikat tersebut Jogjakarta dikenal. Banyak terlahir para pelaku kreatif yang tumbuh dan berkembang di Jogjakarta dan memunculkan nama-nama di pentas nasional. Musik salah satu bidang seni kreatif yang sudah memunculkan nama-nama yang terlahir dari Jogjakarta, dan selalu ada regenerasi ditiap jamannya dan salah satunya adalah Phi•L
Phi•L adalah duo pop elektronik, terdiri dari dua musisi muda Leo dan Sophian yang sudah lama berteman sejak dibangku sekolah di Jogjakarta dan mereka dengan kemampuan dibidang musik melakukan kerjasama kreatif dengan membentuk group duo yang mereka namakan Phi•L.

Phi•L yang bergenre pop elektronik memadukan unsur musik tradisional dan modern kedalam satu kemasan yang dinamis, oleh karena itulah tercipta karya asli mereka. Single ketiga mereka di pentas musik nasional yang berjudul Online Tapi Gak Bales.

Online Tapi Gak Bales merupakan tema kekinian yang dialami setiap orang, dari yang muda sampai yang tua dalam berkomunikasi, melalui teknologi applikasi. Terlebih kalangan muda yang selalu mempermasalahkan status online sebagai tanda perhatian terhadap pasangannya atau yang sedang mencari pasangan dianggap sangat penting, karena status online dianggap sebagai tanda bahwa yang bersangkutan dalam keadaan dapat dihubungi.

Apa jadinya kalau ada tanda status Online Tapi Gak Bales, pasti akan menimbulkan pertanyaan. (*)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.